Minggu, 28 April 2013

Lamington Cake

Kalau dilihat sih sepintas seperti ongol-ongol ya...???hehehehehe..tapi ini asli cake loh, enakk banget.. Cake ini asli berasal dari Australia terdiri dari sponge cake yang dibaluri coklat leleh kemudian dibaluri lagi dengan kelapa kering.

Cakenya enakk banget apalagi ada sensasi kelapa keringnya, unikk dehh..Membuatnya juga ga susah kok, asal diikuti saja cara membuatnya dengan benar.

Ayoo kita buat dan ini dia resepnya.  Resepnya diambil dari sajiansedap.com...

Bahan:

200 gr mentega/margarin
175 gr gula halus/pasir
150 gr tepung terigu serbaguna
4 btr telur utuh
30 gr coklat bubuk
100 ml air hangat
1 sdt baking powder
1/4 sdt coklat pasta

Bahan Topping:

100 ml susu cair
200 gr dark cooking chocolate
5 gr mentega/margarin

Bahan Taburan:

Kelapa kering secukupnya


Cara Membuatnya:

1. Kocok mentega/margarin dengan gula halus sampai lembut dan halus, masukkan telur satu per satu, bergantian dengan sebagian tepung terigu, aduk rata.

2. Masukkan lagi sisa tepung terigu dan baking powder, aduk secara bergantian dengan coklat bubuh yang telah diaduk dengan air hangat sebelumnya, aduk rata, masukkan lagi coklat pastanya.

3. Tuang ke dalam loyang yang telah dioles dengan margarin (saya pakai loyang brownis yang ukuran 30 cm), panggang di oven bersuhu 175 derajat selama 30 menit atau sampai matang. Dinginkan.

4. Untuk bahan topping, didihkan susu cair, matikan api, masukkan coklat leleh aduk sampai meleleh kemudian masukkan mentega/margarin.

5. Potong cake ukuran 2x2, olesi topping ke seluruh permukaan cake kemudian gulingkan ke kelapa kering. 

6. Cake siap disajikan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...